Rancangan Strategi Pemasaran Efektif Merchant Qris Di Bank XYZ, TBK Tahun 2022 – 2023

  • David Chandrawan
Keywords: Strategi Pemasaran, QRIS, Analisis SWOT

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk perancangan strategi pemasaran efektif merchant QRIS di Bank XYZ, Tbk  tahun 2022-2023. Dari hasil survei menggunakan kuesioner terhadap 265 responden pemilik toko, didapatkan hasil pilihan responden dengan distribusi menggunakan analisis SWOT yaitu pada analisis Strength (Kekuatan) fokus di transactional banking, memahami, dan memberikan solusi untuk memenuhi harapan dan/atau kebutuhan pembayaran merchant, adanya komitmen untuk terus menyediakan produk-produk inovatif dan layanan terbaik untuk merchant. Untuk analisis weakness (kelemahan) yaitu pemasaran ke merchant masih konvensional menggunakan cara kunjungan & telpon, promosi QRIS ke merchant masih bersifat lokal (belum secara masif). Opportunities (peluang) yaitu memanfaatkan digitalitalisasi agar proses rekrut merchant menjadi lebih mudah, sederhana, nyaman, dan aman, Adanya regulasi dari Bank Indonesia tentang percepatan cashless memungkinkan PJSP QRIS bertarung secara kompetitif untuk berebut merchant. Threats (ancaman) yaitu merchant cenderung meminati layanan QRIS yang simple dan menawarkan berbagai macam fleksibilitas serta berbagai macam promosi yang menggiurkan, merchant menengah kebawah menginginkan pembayaran transaksi QRIS di H+0 (real time).

Published
2022-07-31
How to Cite
Chandrawan, D. (2022). Rancangan Strategi Pemasaran Efektif Merchant Qris Di Bank XYZ, TBK Tahun 2022 – 2023. Nilai, 1(1), 16-29. https://doi.org/10.56881/nilai.v1i1.128
Section
Articles