Dengan Kredibilitas Celebrity Endorser, Citra Merek Dan Kepercayaan Konsumen Terhadap Minat Beli Produk Kecantikan Dalam Social Media (Studi Kasus Produk The Originote Pada Social Media TikTok)
Abstract
Di era saat ini, banyak produk kecantikan yang beredar di pasar Indonesia. Salah satunya merupakan The Originote, produk kecantikan yang marak dibicarakan dan digunakan oleh kaum hawa di media sosial. Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh dari Kredibilitas Celebrity Endorser, Citra Merek, dan Kepercayaan Konsumen terhadap Minat beli produk kecantikan di media sosial. Kredibilitas Celebrity Endorser, Citra Merek, dan Kepercayaan Konsumen merupakan variabel dependen dan Minat Beli merupakan variabel independen. Sampel dari penelitian ini adalah individu yang memiliki akun media sosial TikTok dan pernah melihat konten review produk The Originote yang dibuat oleh Tasya Farasya yang berjumlah sebanyak 78 sampel. Penelitian ini menggunakan teknik analisis kuantitatif dengan desain penelitian analisis kausal dan diolah dengan perangkat statistik IBM SPSS versi 25. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini menunjukan bahwa tidak ada pengaruh positif antara Kredibilitas Celebrity Endorser terhadap minat pembelian, namun terdapat hasil yang positif signifikan antara Citra Merek terhadap minat pembelian serta Kepercayaan Konsumen terhadap minat pembelian. Dengan hasil ini maka diharapkan tokopedia dapat lebih fokus terhadap harga karena menurut penelitian ini harga sangat berpengaruh terhadap minat pembelian.Oleh karena itu, The Originote harus terus memantau dan mengevaluasi strategi pemasaran melalui Kredibilitas Celebrity Endorser di TikTok.
Copyright (c) 2023 Shalfi Andri, Indira Tribhuwana Tungga Dewi, Siti Rizky Anggraeni, Bunga Firdha Aulia, Sabiya Nazneen

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.